Hidup di zaman yang serba cepat, tak heran membuat kita kadang merasa terlalu lelah dan tidak semangat. Kita dituntut untuk mengikuti perubahan yang terjadi dan tidak ada waktu untuk berlambat-lambat. Ketika semua teman kantor kamu sudah selesai mengerjakan suatu pekerjaan dan malahan sudah mulai melakukan kerjaan baru, tentu kamu merasa tergesa-gesa karena masih berkutat di hal yang sama. Perasaan ini alami terjadi, apalagi buat kamu yang sudah bekerja keras begitu lama. Nah berikut adalah rahasia untuk mendapatkan work-life balance sebagai kunci memiliki kepuasan dalam bekerja dan beraktifitas!
1. Buat Rutinitas Baru
Apakah mungkin membuat suatu rutinitas baru di tengah rutinitas yang sudah ada? Seorang ahli bernama Laura Stack dari bidang produktifitas berkata bahwa dengan membagi jadwal dengan seksama, akan membuat kamu lebih produktif, lho. Kamu dapat mulai dengan mulai membuat plan yang dapat membantu untuk me-recharge tenaga kamu. Misalnya seperti menghabiskan waktu bersama keluarga lebih banyak, dimulai dari coba bangun lebih pagi agar dapat menikmati sarapan bersama sambil bertukar cerita di meja makan. Kebanyakan dari orang akan bangun, mandi dan langsung untuk bersiap pergi kerja. Dan pada akhirnya mereka beralasan mereka tidak memiliki waktu untuk melakukan hal-hal lainnya di tengah kesibukkan. Jadi kuncinya adalah : “make time even if there seems like no time”!
2. Less Toxic Activity
Yup, kebanyakan kita tidak menyadari begitu banyak waktu terbuang sia-sia pada aktifitas yang tidak membawa dampak positif pada kita. Misalnya, bergosip, berlama-lama scrolling di media sosial atau menonton rangkaian film series terlalu lama. Nah, coba ulas kembali dan sadarkan diri untuk melepas ketergantungan pada aktifitas toxic seperti di atas. Alokasikan waktu kamu ke kegiatan yang membawa dampak positif dan mulailah kebiasaan baru yang lebih baik misalnya mengecek jumlah spending dari tabungan atau menelepon sesorang yang lebih penting atau membahas ide baru bersama tim kerja. Kutipan Stack juga menekankan bahwa “We often get sucked into these habits that are making us much less efficient without realizing it“.
3. Let’s move!
Di blog GD mengenai No More Perut Buncit sudah menjelaskan bahwa melakukan aktifitas selama kurang lebih 30 menit per hari dapat membantu pembakaran lemak dan proses pencernaan. Nah, dengan menyempatkan diri untuk berolahraga sebenarnya juga dapat membantu kesiapan mental kita di saat-saat padat dan membutuhkan konsentrasi lebih. Coba sempatkan diri untuk memulai berolahraga setiap pagi, karena dengan demikian dapat membuat hari kamu terasa jauh lebih baik juga, lho! Angkat beban di gym boleh berat, tapi beban hidup gak berat-berat banget kok, kalo kamu tetap semangat!
3. Slow down a bit
Kamu tidak harus muluk-muluk dalam mengambil break di tengah rutinitas. Terkadang break yang berlebihan juga malah membuat kamu makin berat untuk tetap energized saat kembali bekerja, setuju? Kamu bisa mulai dengan mengurangi waktu lembur dan mencoba pulang lebih awal seminggu sekali. Sediakan waktu untuk hal-hal yang membuat kamu merasa relax dan lebih semangat. Lakukan secara rutin dan bertahap. Misalnya ke salon, atau pergi massage atau bahkan shower dengan air hangat yang benar-benar dapat merelaksasi. Temukan hal yang membuat kamu bersemangat dan mulai buat waktu untuk melakukannya!
Jangan lupa ikutin sarannya karena work-life balance adalah impian setiap orang yang super sibuk, betul? Yuk mulai praktekkan dan tekuni, kalo kamu sudah mulai yang mana nih? Jadi tenaga kamu juga butuh di re-charge lho, bukan ponsel kamu aja!
Artikel oleh Filine J.